Info Terbaru
Loading...
11 Juli 2014

5 Cara Menghilangkan Kebiasaan Tidur Mendengkur

Jumat, Juli 11, 2014
loading...
5 Cara Menghilangkan Kebiasaan Tidur Mendengkur
Cara Menghilangkan Kebiasaan  Mendengkur - Kebiasaan mendengkur kerap membuat pasangan tidur Anda menjadi terganggu. Karenanya, stop kebiasaan buruk ini mulai sekarang. Kebiasaan meminum alkohol dan merokok menjadi beberapa alasan seseorang memiliki kebiasaan mendengkur. Meski terkesan sepele, namun mendengkur dapat membuat orang lain merasa terganggu. Tak jarang pula hal ini dapat memicu pertikaian pada pasangan. Kebiasaan mendengkur seringkali sulit untuk dihentikan. Namun, beberapa cara ini dapat Anda coba untuk mengurangi kebiasaan tersebut.


Turunkan berat badan
Bila berat badan berlebih dan menyebabkan sempitnya saluran pernapasan, hal itu yang memicu Anda mendengkur. Penelitian mengenai kebiasaan mendengkur telah menemukan bahwa umumnya yang mengalami hal ini ialah pria dan orang dengan berat badan berlebih.

Jangan minum alkohol terlalu banyak
Alkohol dapat membuat otot bagian atas pernapasan menjadi terlalu rileks dan membuat pernapasan menjadi terhalang. Hal ini pada akhirnya menyebabkan Anda mendengkur atau yang lebih parah sulit bernapas saat tidur (sleep apnea).

Gangguan pernapasan
Seperti halnya alergi, infeksi saluran pernapasan dapat menyebabkan inflamasi, mempersempit jalan udara, dan membuat iritasi pada jaringan pernapasan, semua ini dapat memicu Anda mengalami dengkuran. Untuk menguranginya, pergilah ke dokter dan obati infeksi setiap kali muncul.

Berhenti merokok
Selain berat badan berlebih, merokok juga biasa ditemukan di antara orang yang mendengkur. Nikotin dapat menyebabkan infeksi pada tenggorokan dan melemahkan jaringan pada saluran napas dan akhirnya memicu kebiasaan mendengkur.

Tidur menyamping
Tidur tengkurap merupakan larangan bagi orang yang mendengkur. Pada posisi ini, lidah secara menutupi saluran tenggorokan dan mempersempit saluran pernapasan. Cobalah untuk mengubah kebiasaan tidur tengkurap ini dengan cara memakai celana yang berkantung di depan, kemudian masukkan bola tenis di dalamnya. Ini akan membuat Anda tidak nyaman saat tidak sengaja kembali ke posisi tengkurap tersebut.
loading...
Judul: 5 Cara Menghilangkan Kebiasaan Tidur Mendengkur; Ditulis oleh Kunci Hidup Sehat; Rating Blog: 5 dari 5

0 komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Kunjungan Anda
• Gunakanlah bahasa yang sopan dalam berkomentar
• Dilarang berkomentar di luar topik artikel (SPAM)
• Dilarang menggunakan link
• Dilarang promosi dalam kotak komentar (jika ingin memasang iklan silahkan hubungi kami)

-KOMENTAR YANG MELANGGAR POIN-POIN DI ATAS TIDAK AKAN KAMI TAMPILKAN-

 
Toggle Footer