loading...
Makanan
Pembesar Otot - Pria
yang ingin memperbesar otot di tubuh biasanya menghabiskan banyak waktu untuk
berlatih di pusat kebugaran. Untuk mendapatkan hasil terbaik, sebaiknya latihan
fisik juga dibarengi dengan makanan bernutrisi.
Makanan
yang dapat membantu membangun otot adalah yang banyak mengandung protein.
Berikut beberapa makanan yang dapat dengan cepat membangun otot tubuh:
1. Daging
ayam
Daging
ayam mengandung banyak protein. Menurut USDA, satu porsi ayam mengandung 93
persen protein yang direkomendasikan dalam sehari. Daging ayam juga kaya akan
asam lemak omega-6, fosfor dan selenium.
2. Putih
telur
Putih
telur juga sangat banyak mengandung protein. Menurut Departemen Pertanian AS
(USDA), 99 persen kandungan putih telur adalah protein.
3. Daging
tanpa lemak
Potongan
daging tanpa lemak juga merupakan makanan yang dapat mempercepat otot. Daging
tanpa lemak mengandung zat besi, fosfor, protein, vitamin B-12 dan selenium.
4. Ikan
Ikan merupakan
protein yang bisa membantu dalam membangun otot. American Heart Association dan
Mayo Clinic juga merekomendasikan makan ikan untuk meningkatkan fungsi jantung.
Ikan seperti salmon, tuna, herring, dan sarden tidak hanya tinggi protein,
tetapi juga mengandung asam lemak omega-3 yang tinggi.
5.
Brokoli
Menurut
Mayo Clinic, brokoli adalah salah satu dari 10 makanan kesehatan terbaik.
Sayuran ini kaya akan antioksidan, kalsium, serat, potasium dan fitonutrien
yang dapat membantu mencegah penyakit kronis. Brokoli juga rendah kalori dan
bebas lemak.
6.
Kedelai
Protein
kedelai mengandung asam amino penting untuk membangun otot, yaitu glutamin dan
arginin. Protein kedelai juga mengandung potasium, folat, zat besi, tembaga,
mangan dan asam lemak omega-6.
7. Jeruk
Jeruk
mengandung vitamin C, rendah kalori dan bisa membantu mengendalikan nafsu makan
sambil mempercepat metabolisme. Buah ini biasanya menjadi favorit para
binaragawan.
loading...
Anda sedang membaca artikel tentang 7 Makanan yang Bisa Memperbesar Otot dengan Cepat dan anda bisa menemukan artikel ini dengan url http://kuncihidupsehat.blogspot.com/2014/04/7-makanan-yang-bisa-memperbesar-otot.html
0 komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih Atas Kunjungan Anda
• Gunakanlah bahasa yang sopan dalam berkomentar
• Dilarang berkomentar di luar topik artikel (SPAM)
• Dilarang menggunakan link
• Dilarang promosi dalam kotak komentar (jika ingin memasang iklan silahkan hubungi kami)
-KOMENTAR YANG MELANGGAR POIN-POIN DI ATAS TIDAK AKAN KAMI TAMPILKAN-