Info Terbaru
Loading...
11 Juli 2013

Tips Membeli Obat di Internet

Kamis, Juli 11, 2013
loading...
Tips Membeli Obat di Internet
Tips Membeli Obat di Internet – Belanja online melalui situs-situs online telah menjadi bagian dari gaya hidup modern dan cara belanja ini merupakan cara yang praktis.
Namun kita harus ekstra hati-hati dalam berbelanja barang-barang tertentu yang dikonsumsi langsung seperti obat, sebab tidak sedikit pihak-pihak tidak bertanggung jawab yang turut meramaikan pasar dagang online dengan menjual obat-obat ilegal bahkan palsu.
Hingga pertengahan tahun 2013, Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI telah menemukan 129 situs internet yang memasarkan obat, obat tradisional, kosmetika, dan suplemen kesehatan ilegal termasuk yang palsu.
Namun menurut Kepala BPOM RI, ada juga situs-situs yang memang menjual obat-obat yang terdaftar resmi, seperti apotik online. Situs-situs tersebut biasanya mencantumkan dengan jelas alamat dan nama apoteker yang bertanggung jawab atas obat-obat yang dipasarkan.


Nah, supaya anda bisa memilih situs terpercaya dalam membeli obat, berikut beberapa kiat yang perlu anda perhatikan:

1. Hindari jenis-jenis obat tertentu
Sebisa mungkin hindari jenis-jenis obat yang berhubungan dengan gaya hidup, seperti obat kuat, obat pelangsing, obat awet muda, dan sebagainya. Lantaran jenis-jenis obat ini paling banyak dipalsukan dan ditemukan dalam bentuk obat ilegal.
Hindari pula obat yang memiliki nama-nama yang aneh dan obat impor yang tidak tercantum bahasa Indonesia karena dipastikan obat-obat tersebut tidak terdaftar di BPOM.

2. Perhatikan jenis obat yang dibeli
Apabila akan membeli obat secara online, maka pastikan obat termasuk dalam golongan obat bebas terbatas tanpa resep dokter. Hal ini dikarena obat dengan resep dokter sudah pasti tidak dapat dijual bebas.

3. Tanyakan tentang detil obat
Sebisa mungkin tanyakan pada penjual mengenai detil obat, seperti nomor pendaftaran, perusahaan yang memproduksi, zat aktif dan sebagainya. Apabila penjual dapat menyebutkannya, jangan langsung percaya.

Cobalah cek ke situs BPOM untuk memastikan obat benar-benar terdaftar. Situs BPOM dapat diakses pada alamat  www.pom.go.id
loading...
Judul: Tips Membeli Obat di Internet; Ditulis oleh Kunci Hidup Sehat; Rating Blog: 5 dari 5

0 komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Kunjungan Anda
• Gunakanlah bahasa yang sopan dalam berkomentar
• Dilarang berkomentar di luar topik artikel (SPAM)
• Dilarang menggunakan link
• Dilarang promosi dalam kotak komentar (jika ingin memasang iklan silahkan hubungi kami)

-KOMENTAR YANG MELANGGAR POIN-POIN DI ATAS TIDAK AKAN KAMI TAMPILKAN-

 
Toggle Footer